Apakah Semarang sudah siap?
Mungkin banyak warga Semarang yang tampak masih bingung dengan dibuatnya bangunan mirip seperti halte yang banyak di sepanjang jalan trotoar. Jujur, sebagai pengguna jalan trotoar, saya merasa cukup terganggu dengan adanya tempat yang mirip halte tersebut. Bagaimana tidak, kalo setiap pengguna jalan trotoar yang lewat harus dihalangi dengan bangunan berkaca dan harus turun ke jalan raya untuk berjalan, karena halte yang belum difungsikan tersebut ditutup. Angkutan di Semarang ini tampaknya masih mampu untuk mengatasi masalah penumpang yang ada. Jadi dirasa tidaklah begitu perlu bila membuat angkutan baru yang bisa mengurangi rejeki para supir angkot yang kadang malah angkotnya seringkali kosong penumpang. Dari sumber yang saya baca sebelumnya, diperkirakan akan ada 6 jalur yaitu : Koridor I = Penggaron-Mangkang, , ditandai dengan garis warna merah. Koridor II = Pudakpayung-Terboyo, abu-abu, Koridor III = Tembalang-Terboyo, hijau muda, Koridor IV = Banyumanik-Tanjung, Emas kuning, Kori...